Leuwiliang – Bupati Bogor H Rachmat Yasin (RY) beserta rombongan mengadakan Jumat Keliling (Jumling) di Mesjid Al-Fadilah, Kampung Tangkil Timur Desa Cibeber I Kecamatan Leuwiliang. Pada Jumling kali ini, RY didampingi Kepala Kantor Agama (Kakandepag) Kabupaten Bogor H Zaenal Abidin dan sejumlah Kepala SKPD di pemerintah Kabupaten Bogor dan Camat Leuwiliang Tb Luthfi Syam .
Selain memberikan bantuan untuk pembangunan masjid, RY juga menampung sejumlah aspirasi dan usulan dari masyarakat Kecamatan Leuwiliang.
“Jumling ini merupakan alat komunikasi antara pemimpin dan masyarakatnya, supaya pemimpinnya tau, apa yang menjadi kebutuhan dan kesulitan masyarakat,” kata RY.
RY mengatakan, hikmah dari Jumling ini harus bisa dirasakan oleh masyarakat dengan adanya perbaikan-perbaikan yang dilakukan pemerintah daerah. Sehingga kata dia, dengan adanya perbaikan diberbagai sektor pembangunan, hal ini bisa meyakinkan masyarakat bahwa kehidupan mereka akan lebih baik lagi.
Sedangkan usulan masyarakat Leuwiliang yang dilontarkan dalam Jumling kali ini adalah seputar percepatan rumah sakit, jalan lingkar, penertiban pasar Leuwiliang dan penanganan kemacetan. Selain itu, diusulkan juga soal membantu pengembangan potensi pertanian di Leuwiliang. “Soal RSUD Leuwiliang harus segera diselesaikan, dan secara fisik tahun ini harus bisa diselesaikan, dan mudah-mudahan pada 2010 Kepala Dinas Kesehatan Sudah bisa mempersiapkan untuk piranti lunaknya,” ujarnya.
Nanang Hidayat www.jurnalbogor.com