Siapa yang tak kenal Tatiek Kancaniati. Sosok perempuan yang punya semangat luar biasa khususnya untuk pemberdayaan perempuan. Komitmennya sebagai seorang Social Eunterpreneur Leader yang berdaya terus ia buktikan dengan berbagai kegiatan-kegiatan social kemasyarakatan. Bersama teman-teman dan warga Tegal Waru ia mendirikan Kampung Wisata Bisnis Tegal Waru Bogor.
Kombinasi yang sangat luar biasa dimana selain memberdayakan masyarakat , ia juga bisa mengelola bisnis dengan cara yang berkah.
Bicara perbankan syariah, baginya hadirnya bank-bank syariah merupakan solusi bagi orang untuk menyimpan uangnya secara aman dan berkah.
“sejauh ini lahirnya bank-bank syariah sangat luar biasa. Dimana menjadi solusi bagi para muslim menyimpan uangnya secara aman dan berkah,”akunya ketika dihubungi era muslim, Senin (!4/11).
Tatiek juga menegaskan bahwa seharusnya di Indonesia tidak ada lagi bank konvensional.
“Seharunya Indonesia tidak ada lagi bank konvensional selain jumlah penduduk islam mayoritas , sistem bagi hasil sudah diakui oleh para non muslim lebih menguntungkan banyak pihak,”ungkap Tatiek yang mengaku menjadi nasabah bank syriah semenjak bank syariah hadir di Indonesia.(jwt)
sumber: ib.eramuslim.com