Bank Mandiri siapkan Rp31,88 triliun uang tunai Lebaran

by -244 views

(FOTO ANTARA/Yudhi Mahatma)

PT Bank Mandiri Tbk mempersiapkan Rp31,88 triliun uang tunai di seluruh gerai dan ATM untuk keperluan nasabah menjelang Lebaran, yang jumlahnya meningkat 40 persen dibandingkan tahun lalu, sebesar Rp22,7 triliun.

“Kami mempersiapkan uang tunai Rp31,88 triliun, atau naik 40 persen dari alokasi tahun lalu yang jumlahnya Rp22,7 triliun,” kata EVP Coordinator Chain Management Office Bank Mandiri, Ventje Raharjo, di sela-sela acara buka puasa bersama media di Jakarta, Senin.

Menurut Raharjo, total dana tersebut masing-masing akan disebar di Jabodetabek sebesar Rp12,6 triliun, sedangkan sisanya sebesar Rp19,2 triliun akan disebar di luar Jabodetabek.

Dia mengatakan, selain mempersiapkan uang tunai menjelang Lebaran, Mandiri juga akan memastikan fasilitas ATM berjalan secara maksimal.

“Kami ingin memastikan operasional ATM lancar tanpa gangguan. Di ATM juga kami pasangkan CCTV untuk keamanan nasabah,” kata dia.

Direktur Utama Bank Mandiri, Zulkifli Zaini, mengatakan, pihaknya sangat fokus terkait kesiapan ATM saat lebaran.

“Kami tidak mau ATM kami tiba-tiba menjadi ATM sopan, alias saat digunakan transaksi muncul tulisan: maaf tidak ATM bisa digunakan. Kami ingin ATM selalu beroperasi untuk memudahkan nasabah pada hari raya,” kata Zulkilfi.

Baca Juga:  Segera Dibebaskan Lahan untuk Bandara Kertajati

Sementara itu Direktur Commercial and Business Banking Bank Mandiri, Sunarso, mengatakan, selama Lebaran, kantor cabang Mandiri yang tersebar di 32 provinsi akan tetap beroperasi, untuk melayani nasabah.

“Selama lebaran operasional kantor cabang dilakukan berdasarkan sistem piket. Pada tanggal 18 Agustus kita buka 132 cabang, 20 Agustus sebanyak 123 cabang, 21 Agustus 48 cabang, dan 22 Agustus 129 cabang,” kata dia.

Sumber : www.antaranews.com

About Author: Tubagus Iwan Sudrajat

Gravatar Image
Tubagus Iwan Sudrajat ialah seorang penulis artikel di Bandung, Jawa Barat. Dia juga penulis artikel di beberapa blog dan media online.