Iran Tangkap Lagi Pesawat Mata-mata Nirawak AS

by -260 views
Foto : REUTERS/Sepah News.ir/Handout

Militer Iran kembali berhasil menahan kapal mata-mata nirawak (drone) Amerika Serikat yang masuk ke wilayah mereka. Sebelumnya tahun lalu, Iran juga berhasil menjatuhkan dan menyita drone canggih milik Pemerintah Paman Sam.

Diberitakan BBC, Selasa, 4 Desember 2012, Garda Revolusi Iran mengatakan berhasil menembak jatuh drone tipe ScanEagle milik AS. Dibanding tipe sebelumnya yang ditahan Iran, drone kali ini lebih kecil dan hanya untuk tujuan mata-mata.

Laksamana Muda Ali Fadavi dikutip dari kantor berita Fars mengatakan, drone itu telah melakukan pengintaian selama beberapa hari di wilayah Teluk sebelum tertangkap. Belum ada komentar dari AS mengenai masalah ini.

Tidak diketahui kapan drone itu berhasil dijatuhkan. Tapi bulan lalu, menurut Reuters, pemerintah AS mengatakan bahwa pesawat tempur Iran telah menembak drone mata-mata mereka di wilayah udara internasional.

Drone macam ini biasanya diluncurkan dari kapal perang besar,” kata Fadavi.

ScanEagle adalah drone berbiaya murah untuk penerbangan jarak jauh buatan perusahaan Insitu, anak cabang dari Boeing. Pesawat ini memiliki panjang 1,2 meter dan rentang sayap tiga meter.

Baca Juga:  Serangan Udara Israel Picu Ledakan Dahsyat di Damaskus

Sebelumnya pada akhir tahun lalu, Iran telah menembak jatuh drone paling canggih milik AS, RQ-170 sentinel, setelah memasuki wilayah negara tersebut. Iran menyita pesawat itu dan menolak permintaan AS untuk mengembalikannya. Diperkirakan, Iran akan mempreteli drone tersebut dan mempelajari teknologinya.

Sumber:viva.co.id

About Author: Tubagus Iwan Sudrajat

Gravatar Image
Tubagus Iwan Sudrajat ialah seorang penulis artikel di Bandung, Jawa Barat. Dia juga penulis artikel di beberapa blog dan media online.