Siang Ini KPU undi Nomor Urut Parpol Peserta Pemilu

by -313 views
Foto : antara
Foto : antara

Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar pengundian nomor urut partai peserta pemilu 2014, Senin 14 Januari 2013. Pengundian itu dijadwalkan pukul 14.00 WIB, di Ruang Sidang Utama KPU, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat.

“KPU akan menggelar pengundian nomor urut parpol bersama ketua umum dan sekretaris jenderal dari sepuluh parpol peserta pemilu 2014,” kata Staf Humas KPU, Arif Prasetyo.

Selain ketua umum dan sekretaris jenderal parpol, proses pengundian nomor urut ini juga akan dihadiri Bawaslu, Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKKPP), kementrian terkait, lembaga negara terkait, KPU Provinsi, LSM, dan Ormas.

Sebelumnya, KPU telah mengumumkan sepuluh partai yang lolos sebagai peserta pemilu 2014. Kesepuluh partai itu dinyatakan lolos setelah menjalani verifikasi administrasi dan faktual. Kesepuluh partai itu adalah Partai Demokrat, Partai Golkar, PDIP, PKS, PAN, PKB, PPP, Gerindra, Hanura, serta pendatang baru Partai Nasdem.

Selain itu, KPU menyatakan 24 partai lainnya tidak lolos verifikasi. Partai-partai yang dinyatakan tidak lolos itu masih bisa mengugat keputusan KPU itu.

Baca Juga:  Sejumlah Ruas Jalan Tengah Diperbaiki: Cianjur Siap Hadapi Arus Mudik

Sumber : viva.co.id

About Author: Tubagus Iwan Sudrajat

Gravatar Image
Tubagus Iwan Sudrajat ialah seorang penulis artikel di Bandung, Jawa Barat. Dia juga penulis artikel di beberapa blog dan media online.