Warga hanya perlu membawa domba atau kambing yang mereka pelihara di peternakannya sendiri.
Karena, seorang pemuda berumur 29 tahun memiliki ide unik. Huang Jie yang merupakan dealer komputer dan ponsel lokal di desa tersebut memberikan kemudahan bagi para warga desa untuk bisa membeli dengan sistem barter menggunakan domba.
Huang telah membagi-bagikan selebaran di desa tersebut untuk menarik minat para penduduk tersebut.
“Saya mengetahuinya, permintaan komputer dan ponsel pintar di desa-desa sangat tinggi. Bahkan beberapa anak di China itu mengukir keyboard di meja mereka membayangkan memiliki komputer,” papar Huang seperti dilansir Chinadaily, Selasa (4/6/2013).
“Banyak yang tidak mengetahuinya. Beberapa bilang komputer itu mahal sekali tetapi saya ingin menunjukkan kepada mereka bahwa produk elektronik sebenarnya cukup terjangkau dengan membandingkan nilai-nilainya dengan komoditas yang mereka semua kenal dan akrab yakni domba,” paparnya.
Dalam selebarannya, Huang menggambarkan sebuah ponsel dihargai dengan seekor domba atau kambing. Sedangkan untuk tablet dibayar dengan dua ekor.
Lalu untuk komputer meja (PC) senilai 3 ekor domba dan untuk laptop senilai 4 ekor domba. Menarik juga cara seperti ini yah?
sumber+foto:detik.com