Empat pemain Persib Bandung yang absen di pertandingan melawan Pelita Bandung Raya (PBR) sudah bisa dimainkan saat Maung Bandung menjamu Sriwijaya FC, Sabtu (15/6) sore di Stadion Si Jalak Harupat.
Empat pemain tersebut adalah penjaga gawang I Made Wirawan, gelandang tengah Firman Utina dan Mbida Messi serta penyerang asal Brasil Hilton Moreira. Di laga sebelumnya, Made tak bermain karena sakit.
Sementara Firman dan Hilton tidak tampil karena menjalani hukuman kartu. Lalu Messi, ketika derbi Bandung harus mengurus Kitas (kartu izin tinggal terbatas) di Malaysia.
Gara-gara Kitas, bek tengah asal Suriah Naser Al Sebai juga harus kembali absen di pertandingan yang dijalani Maung Bandung. Setelah sebelumnya absen di derbi Bandung, Naser juga tak bisa dimainkan kala Persib menjamu Sriwijaya.
Pelatih Persib Djadjang Nurdjaman mengatakan, tak bisa memainkan Naser di beberapa pertandingan jelas tak menguntungkan. “Suatu kerugian dengan absennya Naser,” ujar pelatih yang akrab dipanggil Djanur ini kepada wartawan setelah latihan di Lapangan Pusat Pendidikan Polisi Militer (Pusdik Pom), Jumat (14/6) pagi.
Apalagi, tambahnya, absennya Naser bukan karena kesalahan tim atau pemain. “Absennya kan karena persoalan seperti itu,” tutur Djanur.
Untuk menggantikan Naser, tim pelatih Maung Bandung punya beberapa opsi. Yakni memainkan Maman Abdurahman atau Aang Suparman.
Di pertandingan melawan PBR, tim pelatih memasang Aang untuk berduet dengan pemain asal Kamerun Abanda Herman. Di laga tersebut, Aang bermain selama 90 menit. (*)
sumber+foto:tribunews.com