Akhir Pekan di Wisata Kampoeng Cinangneng

by -591 views

kampung cinangneng2Kesibukan dan kebisingan di kota-kota besar membuat masyarakat kota mencari tempat yang “lain” untuk sekedar refreshing, maka tidak sedikit masyarakat urban yang mencari tempat wisata dengan konsep kembali ke kampung. Di Bogor wisata seperti ini bisa ditemui di beberapa tempat, salah satunya di Cinangneng kabupaten Bogor.

Wisata yang bernama Kampoeng Wisata Cinangneng ini menawarkan wisata kembali ke desa dengan aktivitas berupa tour kampung dengan melintasi perkebunan dan mengunjungi home industry. Kalau ingin paket yang lengkap, dengan merogoh kantong lagi tentunya, wisatawan bisa mencoba paket Program Poelang Kampung.

Di program ini kita bisa belajar main angklung, belajar tari Sunda, belajar menanam padi, menyebrang kali, memandikan kerbau dll. Kalau mau menginap di sana juga ada penginapan beserta paket-paket wisatanya, seperti ronda keliling kampung, dll.

Ketika mengunjungi Wisata Cinangneng bersama teman-teman, saya mengambil paket Tour Kampung yang juga termasuk mendapatkan makan siang, berenang dan sesi poto dengan menggunakan pakaian Sunda. Walau hanya sekitar sejam lebih berjalan, ditemani oleh penduduk setempat yang menemani kami mengitari kampung, keluar masuk gang dan melintasi pesawahan, namun kami merasa lelah karena setelah itu kami langsung nyebur ke kolam renang yang berwarna biru bening yang sangat menggoda di siang terik saat itu. Untunglah sang guide menawarkan kepada kami untuk membawakan makan siang kami, berupa makanan khas Sunda, ke meja yang ada di sekitar kolam renang.

Baca Juga:  Dua Harga BBM, SPBU Bisa Kisruh

Tentunya wisata seperti ini sangat biasa bagi orang kampung seperti saya, tapi bisa menjadi pengalaman yang seru bagi anak-anak yang tidak pernah mengalami masa kecil di kampung. Wisata yang dimiliki oleh seorang mantan guide wisata ini juga baik untuk mendongkrak ekonomi masyarakat sekitar dengan memperkenalkan industri yang mereka punya, walaupun sayangnya proses pembuatan industri tersebut tidak diperlihatkan kepada wisatawan. Sayangnya lagi ketenangan yang mungkin dicari oleh para wisatawan diganggu oleh suara musik hingar bingar yang datang dari kolam renang umum yang terletak persis di sebelah wisata Cinangneng.

Memang idealnya suasana pedesaan yang dihadirkan dibarengi dengan atmosfir yang menenangkan, misalnya adanya alunan suara seruling. Dan satu lagi, semoga setiap jengkal di tempat wisata ini mengandung nilai seni, termasuk sarana ibadah yang satu itu, yaitu musholla.

Semoga ke depannya wisata alam dan budaya ini akan semakin lebih baik.

Sumber: kompasiana.com