Sejauh ini, sudah ratusan jutaan euro uang berputar di pasar transfer Eropa dan dunia dalam bursa transfer di musim panas.
Dengan empat hari tersisa hingga penutupan jendela transfer pada 31 Agustus 2013 pukul 23.59, masih ada potensi transfer besar terjadi.
Edinson Cavani sudah memastikan pindah dari Napoli ke Paris St Germain sebagai transfer termahal, disusul transfer Falcao ke AS Monaco dari Atletico Madrid dan Neymar dari Santos ke Barcelona.
Di bawah ini, daftar terbaru pemain yang sudah berganti klub dengan kesepakatan transfer, yang bisa dibilang terbaik, sebagaimana dirilis Goal Indonesia (3/9) kemarin.
1. Gareth Bale
Usia: 24 Tahun
Posisi: Sayap
Negara: Wales
Klub Asal: Tottenham Hotspur
Klub Sekarang: Real Madrid
Nilai Transfer: 100.000.000 euro
2. Edinson Cavani
Usia: 26 Tahun
Posisi: Penyerang
Negara: Uruguay
Klub Asal: Napoli
Klub Sekarang: Paris St Germain
Nilai Transfer: 64.500.000 euro
3. Radamel Falcao
Usia: 27 Tahun
Posisi: Penyerang
Negara: Kolombia
Klub Asal: Atletico Madrid
Klub Sekarang: Monaco
Nilai Transfer: 60.000.000 euro
4. Neymar
Usia: 21 Tahun
Posisi: Penyerang
Negara: Brasil
Klub Asal: Santos
Klub Sekarang: Barcelona
Nilai transfer: 57.000.000 euro
5. Mesut Ozil
Usia: 24 Tahun
Posisi: Gelandang serang
Negara: Jerman
Klub asal: Real Madrid
Klub Sekarang: Arsenal
Nilai transfer: 50.000.000
6. James Rodriguez
Usia: 21 Tahun
Posisi: Sayap
Negara: Kolombia
Klub asal: Porto
Klub Sekarang: Monaco
Nilai transfer: 45.000.000
7. Fernandinho
Usia: 28 Tahun
Posisi: Gelandang
Negara: Brasil
Klub Asal: Shakhtar Donetsk
Klub Sekarang: Manchester City
Nilai Transfer: 40.000.000 euro
8. Willian
Usia: 25 Tahun
Posisi: Sayap kiri
Negara: Brasil
Klub asal: Anzhi Makhachkala
Klub sekarang: Chelsea
Nilai transfer: 38.000.000 euro
9. Mario Gotze
Usia: 21 Tahun
Posisi: Gelandang serang
Negara: Jerman
Klub asal: Borussia Dortmund
Klub sekarang: Bayern Munich
Nilai transfer: 37.000.000 euro
10. Gonzalo Higuain
Usia: 25 tahun
Posisi: Striker
Negara: Argentina
Klub asal: Real Madrid
Klub sekarang: Napoli
Nilai transfer: 37.000.000 euro