Wali Kota Bandung Ridwan Kamil berencana mengganti batuan penyusun Jalan Braga dengan beton. Dengan beton jenis tertentu, kualitas materil Jalan Braga akan lebih kuat dan berestetika.
“Saya punya pengalaman sebagai arsitek di Jakarta membuat jalan nyaman seperti pedestrian tetapi kuat,” kata Ridwan di Margawangi, Kelurahan Cijawura, Kecamatan Buahbatu, Minggu (29/9/2013).
Melalui jenis beton bernama Pattern Concrete, tutur Ridwan, kualitas material jalan kuat dan tak bergelombang. ” Itu beton khusus yang kalau dipola-pola kaya batu. itu menurut saya recomended,” ujarnya.
Menurutnya, anggaran untuk penggunaan beton tersebut terbilang murah dibandinng dengan penggunaan batu andesit yang saat ini digunakan di Jalan Braga. Selain itu, penggunan batu sebagai pelapis jalan kerap dirundung kerusakan. Kendati demikian, Ridwan menegaskan, pembetonan Jalan Braga masih wacana dan menjadi prioritas menengah Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung.
“Prioritas saya tetap penertiban PKL, jalan bolong, banjir gelandangan dalam tiga bulan pertama,” katanya. Penganggaran pembetonan, tuturnya, akan dilakukan tahun depan,” ucapnya. (pikiran-rakyat.com, foto: travel.detik.com)