Erick Thohir: Inter Milan Butuh Pemain Sayap

by -309 views

Inter Milan's President  Thohir looks on before the Italian Serie A soccer match against Napoli in MilanMILAN – Presiden Inter Milan, Erick Thohir membeberkan posisi mana saja yang akan dibutuhkan timnya pada bursa transfer musim panas nanti. Namun pengusaha asal Indonesia ini enggan menyebutkan secara detail, pemain mana yang akan menjadi buruannya.

Menurutnya, bukan tugas seorang presiden klub untuk menyebutkan pemain mana yang akan diincarnya, meski tak menampik bahwa posisi winger atau pemain sayap sangat dibutuhkan Nerazzurri pada jendela transfer musim panas mendatang.

“Media adalah orang-orang yang mengatakan nama-nama pemain yang diincar Inter, bukan saya! Tugas saya hanya akan mengumumkan para pemain ketika kami resmi mendatangkannya,” ucap Thohir seperti dilansir Football-Italia, Rabu 30 April 2014.

“Sangat penting bagi kami untuk memahami saat ini mana pemain akan bertahan dan mana pemain yang akan hengkang. Apakah kami perlu pemain sayap lain di sayap? Saya katakan ya. Jadi kami akan mencari untuk membawa membeli pemain seperti itu,”jelasnya.

Satu-satunya yang pasti adalah, Inter telah mendatangkan Nemanja Vidic dari Manchester United pada musim panas mendatang. Pemain internasional Serbia itu direkrut Inter dengan status bebas transfer.

Baca Juga:  Harga Beras Medium Hari Ini Naik, Tembus Rp13.040 Per Kg, Pemerintah Klaim Akan Turun

“Kami mendatangkan Vidic karena kami membutuhkan kepemimpinan di belakang. Bahkan di lini tengah kami sangat sedikit dan dalam serangan kami perlu meninjaunya juga, sehingga pada akhirnya bagaimana keseimbangan dalam tim itu sangat penting,” tegasnya.

(Okezone)

About Author: Jaenal Indra Saputra

Gravatar Image
Jaenal Indra Saputra adalah seorang penulis di media online. Dia bekerja di bagian IT di perusahaan tempat dia bekerja.