Dirazia, Lokalisasi Saritem Didobrak Tim Gabungan

by -218 views

saritemBANDUNG – Tim gabungan Polri, TNI, dan Satpol PP Kota Bandung melakukan razia cipta kondisi ke Lokalisasi Saritem, Jumat (13/6/2014) sore.

Awalnya, tim yang membawa senjata lengkap seperti tongkat pemukul, pistol, dan senjata laras panjang tersebut menemukan lokalisasi yang berada di sepanjang Jalan Saritem, Kecamatan Andir itu sepi dan diduga razian telah bocor.

Dalam razia tersebut tim gabungan hanya melakukan tindakan razia seperti biasanya yakni memasuki rumah-rumah bordil yang terbuka, namun hal itu tak membuahkan hasil.

Akhirnya setelah berkeliling, tim gabungan kembali masuk ke area lokalisasi dan melakukan tindakan ‘keras’ berupa pengancaman agar pintu rumah yang diduga menjadi lokalisasi agar dibuka oleh pemiliknya.

“Punten, punten (permisi). Mau dibuka atau kita buka secara paksa,” tutur anggota Kepolisian bersenjata laras panjang saat mengetuk pintu lokalisasi.

Setelah sekian lama ‎menggedor-gedor, pengelola rumah akhirnya membukakan pintu bagi petugas. Dan hingga akhirnya petugas pun bisa dengan leluasa melakukan penggeledahan mencari pasangan mesum, miras, narkotika, dan hal-hal lainnya.

Baca Juga:  70 Pengendara Ditilang dalam Operasi Zebra 2024 di Cibinong Bogor

Dari hasil razia yang digelar sejak pukul 15.00 WIB hingga 18.00 WIB tersebut tim gabungan berhasil mendapatkan beberapa psk, miras, dan orang-orang yang tidak membawa kartu identitas.

(Okezone)

About Author: Jaenal Indra Saputra

Gravatar Image
Jaenal Indra Saputra adalah seorang penulis di media online. Dia bekerja di bagian IT di perusahaan tempat dia bekerja.