Droling dari truk Hino bernopol B 9287 GI nyangkut di salah satu jembatan penyeberangan yang ada di Tol Jagorawi. Apa penyebab drooling itu bisa naik tiba-tiba dan nyangkut di jembatan yang membuat kemacetan parah di Jagorawi arah Jakarta ini?
Salah satu warga sekitar, Yayang Lesmana menjelaskan sekitar pukul 22.00 Wib malam tadi, dia mendengar bunyi suara yang keras. Yayang yang tinggal di pinggiran tol pun langsung berlari ke luar mencari asal suara.
Alangkah kagetnya dia melihat drooling sebuah truk nyangkut di jembatan penyeberangan. Dia makin heran karena truk itu tidak membawa muatan.
“Saya curiga dump truknya sudah lemah, jadi ngangkat sendiri. Tapi kok ngangkatnya pas di jembatan? Itu juga aneh,” kata Yayang.
Beberapa meter sebelum lokasi kejadian memang terdapat jalan bekas tambalan. Yayang menduga kondisi jalanan ini terus mempengaruhi rusaknya dump truk.
“Jalanan yang bekas tambalan siapa tahu bikin dump truknya makin rusak,” lanjut Yayang.
Yang jelas truk itu hingga saat ini belum juga bisa dievakuasi. Alhasil kemacetan di awal pekan setelah libur panjang di tol Jagorawi makin menjadi-jadi. Kejadian ini terjadi di KM 21 Tol Jagorawi arah Jakarta.
(detik.com)