Sebab, dengan begitu ia dan rekan setimnya bisa kembali merasakan atmosfer pertandingan. “Ya, bagus banget, biar kemampuan pemain terjaga, enggak vakum,” tuturnya kemarin (21/6).
Piala Presiden rencananya digelar pada 2 Agustus 2015. Namun, hingga kini pihak manajemen belum memutuskan sikap terhadap gelaran itu. Terkait itu, Agung tetap saja berusaha untuk menjaga performanya demi kesiapan jika suatu waktu tenaganya dibutuhkan tim.
“(Persiapan yang cenderung mepet, red) Insya Allah enggak akan jadi kendala. Karena meskipun pemain sekarang sedang libur, pasti tetap menjaga kondisi dan kebugaran,” ungkapnya.
Selama vakumnya dari agenda latihan dan pertandingan, yang juga bertepatan dengan bulan Ramadan, pemilik nomor punggung 13 itu menyatakan, memilih menjaga fisiknya dengan melakukan futsal. “Cape sih ada, tapi lebih ke haus saja, tapi kalau sama teman-teman asyik aja,” katanya.
Selain itu, Agung pun berusaha untuk menyesuaikan diri saat olahraga di bulan Puasa. “Pasti berbeda dengan latihan biasanya, kalau Puasa (intensitas latihan) agak sedikit ringan,” jelasnya. Agung pun tetap beusaha untuk menjaga asupan makanan saat sahur dan berbuka Puasa. Sebisa mungkin ia menghindari makanan pedas.
“Yang terpenting jangan makan pedas-pedas saja,” tandasnya.
(Indopos)