Kejuaraan Dunia Wushu : Indonesia Tambah Perunggu di Hari ke-4

by -390 views

wushuIndonesia kembali menambah pundi-pundi medalinya di Kejuaraan Dunia Wushu 2015. Adalah Harris Horatius yang menyumbang medali perunggu di hari keempat turnamen di Istora Senayan, Jakarta, Senin (16/11/2015).

Harris, Peraih medali emas SEA Games 2015 ini, menjadi terbaik ketiga setelah memperoleh nilai 9,61 di nomor nangun (toya). Dia kalah dari pewushu asal Makau. Jun Hua Huang, yang memperoleh hasil tertinggi yaitu 9,66 dan Yongmun Lee (Korea) yang meraih medali perak dengan skor 9,62.

“Puji syukur dengan apa yang saya dapatkan hari ini. Ini Kejuaraan Dunia pertama, tapi saya bisa langsung mendapat medali perunggu. Itu luar biasa,” kata Harris usai pengalungan medali.

Harris sejatinya tidak merasakan hal sangat sulit dalam kejuaraan ini, namun dia kalah power dengan atlet wushu lainnya. Makanya nilai yang ia dapat tidak jauh berbeda dengan dua pewushu lainnya.

“Harusnya sih bisa lebih baik tapi karena saya kalah power dengan pewushu dari negara lain, makanya nilainya itu tipis-tipis, hanya beda 0,01 dengan peraih medali perak kan,” sambungnya.

Baca Juga:  Masjid-Masjid Paling Bersejarah Di Jawa Barat

Ia pun mendedikasikan medali perunggu ini untuk masyarakat Indonesia yang telah mendukung dia selama ini. Sembari, ia terus membenahi kekurangan dirinya selama menjalani Kejuaraan Dunia Wushu ini.

“Fokusnya lebih ke latihan fisik. Karena memang jurus saya ini (Nangun) perlu power yang besar,” ungkapnya.

Sayang, dua atlet taulo yang lain Ahmad Hulaefi (daoshu) dan Fredy (taijijian), Julius Yoga Kurniawan gagal merebut medali di nomor taijijian.

Pada bagian lain, lima wakil Indonesia nomor sanda berhasil melaju ke babak semifinal, pada Selasa (17/11/2015) . Junita lebih dulu memastikan tempat di babak semifinal, setelah menang 2-1 atas pewushu Mesir, Mayada Elzawawy, di nomor perorangan putri 48 kg.

Prestasi Junita diikuti rekan-rekannya yang turun pada nomor 60 kg atas nama Moria Manalu, ‎‎Yosef Fau Neonnub (48 kg), Gunawan (52 kg), dan Yusuf Widiyanto (56kg).

Klasemen Sementara

Emas Perak Perunggu

China 6-0-0
Hong Kong 3-3-1
Indonesia 3-0-3
Malaysia 2-1-4
Rusia 2-1-1
Makau 1-2-0
Singapura 1-0-2
Mesir 1-0-1
Australia 1-0-0
Brasil 1-0-0
Jepang 0-4-1
Korea 0-2-2
Amerika 0-2-0
Vietnam 0-1-2
Turki 0-1-1
Taiwan 0-1-1
Iran 0-1-0
Prancis 0-1-0
Filipina 0-1-0
Ukraina 0-0-2

Baca Juga:  Ujicoba U-19: Indonesia Gilas Uni Emirat Arab 4-1

(Detik)

About Author: Jaenal Indra Saputra

Gravatar Image
Jaenal Indra Saputra adalah seorang penulis di media online. Dia bekerja di bagian IT di perusahaan tempat dia bekerja.