Terjadi tabrakan bus pariwisata dengan motor Yamaha Aerox di Dusun Nagrak, RT 08, RW 04, Desa Karangsari, Kecamatan Padaherang, Kabupaten Pangandaran, Minggu (29/12/2019).
Kecelakaan terjadi di jalur Selatan Pangandaran mengakibatkan 2 orang pengendara motor tewas.
Suryana, salah seorang anggota Satlantas Polsek Banjarsari, mengatakan, berdasarkan saksi-saksi di TKP, motor yang dikendarai Fikri ngebut dari arah Pangandaran menuju Banjarsari. Sementara dari arah berlawanan datang sebuah bus pariwisata.
“Mengingat lokasi kecelakaan itu sebuah tanjakan, jadi kalau dari depan tidak akan kelihatan kendaraan. Apalagi motornya ngebut, dan jarak motor dan busnya juga dekat, terjadilah tabrakan,” terang Suryana.
Tabrakan tak bisa dihindari, akibatnya motor Yamaha Aerox yang dikendarai Fikri sampai masuk ke bagian depan bus pariwisata di Pangandaran yang disupiri Asep Mulyana, warga Cileunyi.
Bukan itu saja, salah satu korban bahkan tersangkut di bagian depan bus bersama motor yang dikendarainya.
Kedua korban tewas akibat kecelakaan bus pariwisata di Pangandaran tersebut diketahui bernama Fikri dan Ahmad. Fikri meninggal di lokasi kejadian, sementara Ahmad meninggal di Puskesmas.
“Pengendara motor berboncengan dengan kawannya, keduanya meninggal dunia. Satu meninggal di lokasi kejadian, sementara korban satu lagi meninggal ketika dalam perawatan medis di Puskesmas,” lanjut Suryana.
Dalam peristiwa tabrakan bus pariwisata tersebut, motor Aerox sampai hancur total, akibat kerasnya tabrakan yang terjadi.
Peristiwa kecelakaan lalu lintas yang merenggut dua nyawa korban kini ditangani oleh pihak Satlantas Polsek Banjarsari.
Polisi juga mengamankan barang bukti kendaraan serta meminta keterangan dari supir dan saksi-saksi di lokasi kejadian.
(harapanrakyat.com)