Dua Stasiun Alami Gangguan, KRL Rute Bogor-Jakarta Terhambat

by -13 views
Sejumlah petugas berupaya mengevakuasi rangkaian kereta rel listrik (KRL) Commuterline KA 5144C yang anjlok di Stasiun Manggarai, Jakarta, Minggu (27/11/2022). Rangkaian Kereta ini merupakan kereta yang anjlok di Stasiun Kampung Bandan Kemarin (26/11) yang akan dilakukan perbaikan di Balai Yasa. FOTO : FEDRIK TARIGAN/ JAWA POS

JABARMEDIA.COM – Perjalanan sejumlah kereta rel listrik atau KRL rute Bogor-Jakarta Kota terhambat, pada Senin (25/9/2023).

PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) pun memberikan penjelasan terkait perjalanan sejumlah KRL terhambat. Dimana hal itu karena ada pengecekan rangkaian kereta. Pemberitahuan soal gangguan itu telah disampaikan KCI sejak pukul 08.56 WIB.

Berdasarkan akun resmi twitter @CommuterLine, PT KCI menyebutkan KRL yang mengalami gangguan berada di antara Stasiun Manggarai dan Stasiun Cikini. KCI meminta maaf atas ketidaknyamanan yang dialami penumpang.

“Terdapat pengecekan rangkaian KA 1119 (Bogor-Jakarta Kota) di antara Stasiun Manggarai-Cikini. Saat ini masih dalam penanganan petugas. Perjalanan KA menunggu aman untuk melintas. Kami mohon maaf atas ketidaknyamanannya,” tulis KCI di akun X @CommuterLine.

Sekitar pukul 09.10 WIB, KCI menjelaskan pengecekan sementara atas KA 1119 akan dilanjutkan di lokasi lain. Setelah itu, perjalanan KRL berangsur normal meski masih ada kepadatan.

(Radarbogor/idram)

Baca Juga:  Gangguan Kereta dan Kompaknya Penumpang "Commuter Line"