70 Pengendara Ditilang dalam Operasi Zebra 2024 di Cibinong Bogor

by -2 views

JABARMEDIA.COM – Sebanyak 105 kendaraan diperiksa dalam rangka Operasi Zebra 2024 di Jalan Tegar Beriman, Kecamatan Cibinong, Bogor, Jawa Barat. Pengendara yang diperiksa paling banyak melakukan pelanggaran tak mengenakan helm.

“Untuk saat ini ada sekitar 105 kendaraan yang kita periksa, yang melanggar kita sanksi tilang. Rata-rata di daerah sini mayoritas pelanggarannya itu tidak pakai helm,” kata Kanit Turjawali Satlantas Polres Bogor Iptu Angga Nugraha kepada wartawan, Selasa (15/10/2024).

Dari 105 kendaraan itu, sebanyak 70 pengendara mendapatkan penindakan tilang. Mayoritas pengendara tak mengenakan helm mengaku lantaran jarak berkendaranya dekat.

“Diberikan tilang sekitar 70, alasannya dekat (tak pakai helm),” ucapnya.

Polisi menerapkan tilang manual dan tilang elektronik (e-TLE). Untuk Operasi Zebra hari ini digelar di kawasan Cibinong, dan akan berbeda lokasi setiap harinya.

“Untuk hari ini kita di wilayah Cibinong terlebih dahulu. Untuk besok dan seterusnya kita akan mobile, tidak hanya satu tempat,” ujar Angga.

“Yang banyak terjadi pelanggaran ataupun rawan kecelakaan di wilayah tersebut kita akan laksanakan penindakan pelanggaran maupun penertiban kendaraan bermotor,” lanjutnya.

Baca Juga:  Video Pemukulan Bos Proyek Simulator SIM Beredar di Internet

Sebanyak tiga motor dalam Operasi Zebra tersebut dibawa polisi. Motor dibawa karena pengendara tidak bisa menunjukkan kelengkapan surat-surat kendaraan.

“Itu pertama ditemui kasatmata tidak pakai helm. Setelah diperiksa, tidak ada surat sama sekali, baik SIM maupun STNK tidak dibawa. Itu tadi ada tiga motor (yang diangkut),” pungkasnya.

(detik/Idram)